JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan presenter Cathy Sharon berpendapat, jika fitur GIF (graphics interchange format) dalam aplikasi pesan WhatsApp berpotensi meresahkan.
Sebelumnya, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) memblokir para penyedia file GIF dalam WhatsApp. Sebab, sejumlah konten gambar bergerak itu dianggap menjurus ke pornografi.
"Menurut saya memang sudah sewajarnya dihilangin fitur itu kalau misalnya memang membahayakan untuk anak-anak," katanya dalam wawancara di Suasana Restaurant, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (8/11/2017).
Namun, ia mengaku baru tahu bahwa WhatsApp saat ini dilengkapi fitur GIF semenjak ada pemberitaan mengenai pemblokiran tersebut.
"Enggak (pernah menemukan GIF berbau pornografi). Saya justru baru tahu pas ada sharing itu di WA," kata kakak aktris Julie Estelle itu.
Andai ternyata benar ada konten-kontennya yang menjurus ke arah itu, Cathy bersyukur anak-anaknya belum tahu menggunakan gawai.
"Saya sih untungnya anak-anak saya masih kecil ya, jadi belum ngerti ngetik ngetik. Tapi ya ke depannya memang lebih baik memang dihilangkan," ujar Cathy.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/11/08/141244610/cathy-sharon-dukung-konten-gif-berbau-pornografi-dihapus