Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Adipati Dolken Pernah Alami Karier Merosot

"Pernah dan pasti dalam sebuah kerjaan mengalami kayak gitu, ada naik turunnya, tergantung bagaimana kita mengolahnya, sih," ujar Adipati dalam wawancara di CGV Grand Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (22/11/2017).

Adipati Dolken mengaku bahwa kariernya pernah turun karena terlena oleh pencapaiannya dan merasa tak memiliki pesaing.

"Tahun 2012 dan 2013 itu gue lagi naik-naiknya tuh, 2014 hingga 2015 gue turun, 2016 mulai naik lagi sampai sekarang," ucap Adipati, yang main dalam lima film dari 2014 hingga 2015.

"(Penyebabnya) Gue merasa enggak punya saingan kok di umuran gue. Akhirnya, (artis peran)  Jefri Nichol masuk, tapi itu juga di bawah gue generasinya," sambungnya.

Bagaimana Adipati bisa bangkit ketika itu?

"Gimana caranya kita berinovasi untuk lebih lagi, untuk bisa naikkan itu (karier) lagi. Kalau gue, berdoa yang banyak," imbuhnya.

Dari 2009 hingga 2013 ada setidaknya 13 film yang diperani oleh Adipati Dolken.

Pada 2013, Adipati meraih Piala Citra dalam Festival Film Indonesia untuk kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik dalam film Sang Kiai.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/11/23/184258810/adipati-dolken-pernah-alami-karier-merosot

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke