Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vino G Bastian Banyak Belajar dari Pengalaman Bermain Film "Chrisye"

"Sebagai seniman, membuat karya yang bagus penting. Di balik semua itu ada yang lebih penting, yaitu keluarga," kata Vino saat berkunjung ke kantor redaksi Kompas.com, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Senin (4/12/2017).

Masih kata Vino, percuma apabila seorang seniman memiliki karya yang luar biasa tetapi mengesampingkan keluarga.

"Itu enggak ada apa-apanya karya yang dibuat. Di balik karya bagi seorang seniman adalah keluarga yang paling penting. Buat saya pribadi," kata Vino.

Film Chrisye mengisahkan tentang perjalanan hidup Chrisye semasa hidup mulai dari kehidupan keluarganya hingga meniti karier di industri musik Tanah Air.

Vino G Bastian memerankan sosok Chrisye dan Velove Vexia sebagai Damayanti Noor. Ada pula Ray Sahetapy, Andy Arsyl, dan Verdy Solaiman.

Film produksi MNC Pictures ini dijadwalkan tayang pada 7 Desember 2017.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/12/06/163935010/vino-g-bastian-banyak-belajar-dari-pengalaman-bermain-film-chrisye

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke