Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Yon Koeswoyo Tutup Usia, Seniman hingga Politikus Berduka

Di Twitter, sebanyak 4.632 tweet belasungkawa ditujukan untuk mendiang Yon hingga menempati posisi puncak trending topic. Sejumlah seniman hingga politikus ikut berduka.

"Turut berduka cita atas wafatnya salah seorang legenda musik Tanah Air, Yon Koeswoyo (Koes Plus) semoga amal ibadah Almarhum diterima Allah SWT," tulis Slank lewat akun Twitter @slankdotcom, seperti yang dikutip Kompas.com.

"Koes Ploes dan om Yon Koeswoyo adalah salah satu idola dr alm. Chrisye. Musik Indonesia hari ini kembali berduka. Selamat jalan om Yon Koeswoyo, terima kasih atas karya2 hebatmu. RIP," tulis akun Twitter @VinoGBastian_.

"(foto ini di ambil beberapa tahun lalu saat om yon sedang di rawat di Rumah sakit) Al fatihah.. #RIPlegend #yonkoeswoyo #koesplus #koesbersaudara," tulis Rian.

"SELAMAT JALAN MAS YON KOESWOYO Kepergianmu meninggalkan jejak cemerlang dalam sejarah seni musik nusantara. Musikmu tak pernah mati dalam memori generasi kami. Turut belasungkawa untuk Keluarga yang ditinggalkan. #RIPYonKoeswoyo #KoesPlus," tulis akun Twitter @cakimiNOW.

Saat ini, jenazah Yon disemayamkan  di rumah duka di Jalan Salak, Pamulang, Tangerang Selatan.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/01/05/105752910/yon-koeswoyo-tutup-usia-seniman-hingga-politikus-berduka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke