Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Makki Sebut Personel Ungu Bikin Proyek Sampingan untuk Atasi Jenuh

Makki pun tampak hadir dalam acara peluncuran singel kedua The Row, "Bersamamu (I Will Be There For You), yang dirilis di Hard Rock Cafe, SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2018).

"Seru ya lihat dia (Rowman) ngeband sama The Row. Dia juga buat ini sudah satu tahun belakangan ya, semoga dia sukses dan ini bisa jadi tempat dia refreshing. Ini kan beda sama Ungu musiknya, ini lebih pop-EDM gitu," kata Makki.


Bagi pria lulusan Indiana University, Amerika Serikat ini, ia tak masalah apabila personel Ungu mengerjakan proyek sampingan di luar Ungu. Bahkan Makki menyebutkan bahwa Ungu saat ini sedang dalam masa hiatus.

"Gue juga punya project sendiri. Ungu memang lagi mau break sebentar. Tidak berhenti, tapi mengurangi intensitas aja. Mungkin juga karena kami mau coba refreshing coba yang lain dulu," ucapnya lagi.

Makki justru menilai bahwa rekan segrupnya perlu memiliki proyek di luar Ungu untuk menghilangkan kejenuhan.

"Kami buat ini semua justru karena takut jenuh. Sebelum jenuh mending kami kurangin dulu aja, kemarin tanda-tanda jenuhnya sudah ada soalnya," ucapnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/01/11/171139410/makki-sebut-personel-ungu-bikin-proyek-sampingan-untuk-atasi-jenuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke