Menurut Denada, tak banyak komentar dari mulut sang ibu yang juga sempat berkarir sebagai penyanyi tersebut.
"Kayak kemarin pas lihat video klipnya, ya sebagaimana mama saya. Dari dulu, dari mengawali karier sampai sekarang. Pas lihat, dia cuma, 'Hmm hati-hati ya mbak, jangan makan nasi banyak-banyak'," kata Denada saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (17/1/2018).
Bahkan selama ini, komentar ibunya itu justru terucap saat ia dimintai pendapatnya oleh awak media.
"Mama saya komentar karena diwawancara, diminta komentarnya. Kalau enggak pun, mama saya tahu, selalu tahu," ujarnya.
Video klip Denada berjudul "Mutha Futha" dinilai terlalu vulgar oleh beberapa kalangan. Selain itu Denada juga disebut telah meniru gaya rapper wanita Nicki Minaj.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/01/17/225300610/pesan-emilia-contessa-untuk-denada-usai-saksikan-mutha-futha