Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Via Vallen Akhirnya Rilis Album Nasional

Nama Via Vallen di kalangan penikmat dangdut koplo pantura memang sudah tak asing lagi. Terlebih, setelah ia tergabung dalam orkes dangdut ternama seperti New Pallapa, SERA, Monata dan lainnya.

Namun, album kali ini disebut Via sebagai album nasional pertamanya.

"Saya senang banget, karena ini album nasional pertama Via. Via merasa bangga dan bersyukur, karena akhirnya album nasional Via bisa didengarkan oleh banyak orang di Indonesia," ungkapnya dalam peluncuran album "Sayang" di sebuah restoran cepat saji di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (18/1/2018).

Album berisi 10 lagu ini akan menghadirkan lagu dangdut koplo khas Via Vallen. Salah satu hits yang paling populer bertajuk "Sayang" mengisi track di album ini.

"Lagu Jawanya cuman satu, sisanya Indonesia. Ada yang koplo, tapi 90% dangdut remix," ujarnya.

CD yang berhiaskan foto Via berdandan ala Korea tersebut tampak manis dan bernuansa merah muda.

"Mungkin karena tajuknya ‘Sayang’ dan identik dengan pink dan putih," katanya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/01/18/195857410/via-vallen-akhirnya-rilis-album-nasional

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke