JAKARTA, KOMPAS.com - Belum lama ini sosial media diramaikan oleh sebuah video yang menampilkan lima selebritas Tanah Air dalam geng Mom Sweet Moms tengah menyanyikan lagu "Havana" dari penyanyi Camila Cabello yang liriknya telah diubah.
Geng itu terdiri dari Ersa Mayori, Meisya Siregar, Mona Ratuliu, Novita Angie, dan Riafinola Ifani Sari atau Nola "Be3". Ersa mengaku bahwa ia dan kawan-kawannya tak menyangka video mereka akan viral di sosial media.
"Kaget enggak nyangka ya. Video ibu-ibu kumpul di rumah kok jadi viral," kata Ersa saat ditemui bersama geng Mom Sweet Moms di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (23/2/2018).
Dalam video itu, Ersa dkk mengenakan daster layaknya ibu-ibu sederhana. Lirik yang mereka nyanyikan juga bercerita tentang kehidupan mereka sebagai ibu rumah tangga.
Nola bercerita awal mula munculnya ide untuk membuat video itu. Kata Nola, semula mereka hanya iseng.
"Iseng sih, sebenarnya baru pulang liburan, kangen kan kumpul-kumpul, karena jarang banget ketemu. Disamperinlah sama mama-mama ini," tuturnya bercerita.
"Selama ini kalau kami ngumpul teruapa yang belum pernah ya (dilakukan bersama), 'Ah bikin video ah,". Mereka memang seru, jadi ngapain aja ayo, pas sore 'Ayo kita bikin video'. Terus dinyanyiin mereka langsung bisa," sambungnya.
Nola menekankan, dia tak berniat untuk menyindir siapapun lewat parodi lirik yang diciptanya. Setelah video itu disebarkan, banyak pula ibu-ibu yang merasa terwakili oleh video mereka.
"Intinya kami tidak menyindir siapapun kami cuma pengin ngasih hiburan, ini pure sponitas akhirnya spontanitas ini jadi konten website kami, di Instagram kami, dan ibu-ibu di luar sana terwakili," imbuhnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/02/23/201915710/geng-mom-sweet-moms-tak-menyangka-video-cover-lagu-havana-mereka-viral