"Kemungkinan pantulan peluru nyasar," ujar Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Putu Kholis Aryana kepada Kompas.com, Minggu (4/3/2018).
Putu menyampaikan, proyektil tersebut pertama kali ditemukan di lantai studio milik "raja dangdut" itu oleh seorang office boy.
Menurut dia, tidak ditemukan kaca yang pecah maupun barang yang rusak di studio milik Rhoma Irama.
Selebihnya, Putu masih menunggu hasil olah tempat kejadian perkara dari Tim Puslabfor Mabes Polri untuk mengetahui asal usul proyektil peluru tersebut.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/03/04/182041210/polisi-duga-proyektil-di-teras-studio-rhoma-irama-adalah-peluru-nyasar