Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melody JKT48 Janjikan Konser Kelulusan yang Penuh Nostalgia

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu generasi pertama grup idola JKT48, Melody Nurramdhani Laksani, menginginkan konser kelulusannya nanti bernuansa nostalgia.

Konser yang bertajuk JKT48 Melody Graduation Concert itu akan berlangsung di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, pada 24 Maret 2018.

"Mungkin aku request-nya lebih nostalgic aja kayak menceritakan perjalanan aku selama awal JKT48 sampai sekarang," ucap Melody saat berbincang dengan Kompas.com di Gedung Kompas Gramedia, Jalan Palmerah Barat, Jakarta, Selasa (13/3/2018).

Nostalgia itu ingin ia tunjukkan lewat lagu-lagu yang Melody bawakan dalam konser kelulusannya nanti. Karena itu, dara asal Bandung ini meminta beberapa lagu kepada tim manajemennya.

"Aku request lagu mungkin kayak lagu yang udah lama enggak dibawain. Udah lama enggak dibawain, tapi itu tuh fans suka banget," ucap Melody.

Di antaranya, lagu "Ponytail To Shushu" dan "Kimi No Koto Ga Suki Dakara". Lalu tak ketinggalan Melody juga bakal menyanyikan singel ke-18 JKT48 yang juga menjadi singel terakhirnya, "Dirimu Melody (Kimi wa Melody)".

"Mungkin untuk lagu yang berkesan buat aku, kita lihat aja nanti tapi singel terakhir aku, pasti aku bawain. Maksudnya singel JKT48 yang ke-18 dan itukan singel terakhir aku sebagai member," ujarnya.

Tak cuma lewat daftar lagu, Melody juga sudah menyiapkan sejumlah video spesial yang bakal ia tampilkan buat para penggemarnya di konser mendatang.

"Aku persiapan untuk konser aku udah nyiapin video-video buat nanti konser," ucap Melody seraya tersenyum.

Hanya saja, ia belum bisa menjelaskan lebih rinci soal konsep konser kelulusannya. "Belum sih. Kalau itu enggak bisa secara rinci, tapi udah dipersiapkan. Harusnya semua (member) hadir karena mengantar kelulusan aku he-he-he," katanya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/03/13/154146810/melody-jkt48-janjikan-konser-kelulusan-yang-penuh-nostalgia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke