Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Studio Ghilbi Menginspirasi Studio Animasi Pakistan Buat Film Berkualitas

KOMPAS.com - Bagi penggemar animasi, nama Studio Ghilbi bukanlah hal asing. Selama bertahun-tahun, studio ini berhasil menciptakan animasi berkualitas yang membuat jutaan penonton terpesona.

Atas karyanya yang spektakuler, banyak studio yang kemudian terinspirasi untuk membuat karya serupa. Salah satunya sebuah Studio Animasi asal Pakistan, Mano Animation Studio.

Baru-baru ini, studio animasi Mano mengunggah sebuah karya di YouTube yang berjudul The Glassmaker. Film ini terinspirasi dari kisah para perajin gelas yang ada di wilayah tersebut.

Karya animasinya yang halus dan dipadu dengan gaya gambarnya yang khas membuat penggemar Ghilbi teringat pada karya Hayao Miyazaki, sang sutradara Ghilbi.

Merasa disamakan dengan tokoh idola, sutradara The Glassmaker, Usman Riaz tentunya merasa tersipu.

Uzman mengaku bahwa dirinya memang terinspirasi dari Ghilbi. Ia menyatakan bahwa dirinya tertarik dengan Ghilbi sejak masih anak-anak.

Hingga akhirnya, ia sehingga mewujudkan mimpinya membuat animasi seperti Ghilbi lewat studio besutannya, Mamo.

The Glassmaker awalnya diciptakan sebagai sebuah animasi pendek. Namun tampaknya Film tersebut akan mulai dibuatkan versi film animasi panjangnya.

Untuk mewujudkan animasi tersebut, Mamo mengumpulkan biaya sekitar 120.000 dollar AS (Rp 1,6 miliar) pada tahun 2016. Saat ini, film The Glassmaker masih dalam proses pembuatan dan akan tayang tahun 2020.

Di tahun yang sama, Miyazaki dikabarkan bakal menyelesaikan proyek animasi terakhirnya di studio Ghilbi. Artinya, The Glassmaker dan film buatan Miyazaki lainnya akan diputar dalam waktu yang sama.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/03/16/163233510/studio-ghilbi-menginspirasi-studio-animasi-pakistan-buat-film

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke