Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ecoutez Mengalahkan Gengsi dengan "Katakanlah"

Kali ini Ayi (gitar), Jay (drum), Andrea (vokal), Iyas (keyboard), dan Leo (bas) tengah sibuk mempromosikan lagu "Katakanlah", yang menjadi singel kedua dari album Love Live Life.

"Lagu 'Katakanlah' bercerita tentang mengalahkan gengsi dalam menjalin hubungan," kata pemain keyboard Ecoutez sekaligus pencipta lagu "Katakanlah", Iyas, dalam siaran pers Selasa (10/4/2018).

"Sesimpel meminta maaf, bisa membereskan semuanya. Daripada harus gengsi-gengsian malah jadi berantakan semuanya," lanjutnya.

Kini Ecoutez telah menemukan formulasi musik "nyaman" versi mereka yang merupakan hasil pendewasaan dari kebersamaan kelima personelnya selama bermusik.

Album Love Live Life juga menyajikan intro yang menjadi ciri khas Ecoutez setiap mengeluarkan album. Apalagi untuk album ke-4 ini Ecoutez bekerja sama dengan Lloyd Popp untuk memperkuat aransemen lagu "Katakanlah".

Klip video "Katakanlah" yang mengusung konsep komedi remaja saat ini sudah dapat dapat ditonton melalui YouTube.

"Konsep video clip-nya lebih ke komedi remaja. Jadi ada sepasang kekasih yang lagi marahan, diperankan Clara Bernadeth dan Adith Insomnia. Si Adith pengin ajak baikan tapi gengsi, jadi dia minta bantuan anak-anak Ecoutez untuk ajak Clara baikan dengan segala cara tetapi selalu gagal. Akhirnya anak-anak Ecoutez memaksa Adith untuk meminta maaf secara langsung,” ujar Andrea menjelaskan.

"Ini adalah satu-satunya video clip yang enggak ada adegan ngebandnya Ecoutez, dan satu-satunya video klip yang membuat kami berakting," ungkap Ayi menambahkan.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/04/10/154332710/ecoutez-mengalahkan-gengsi-dengan-katakanlah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke