Pada Minggu (22/4/2018), Ello tampil dalam acara bertajuk Empathy In Solidarity di kampus London School of Public Relations, Karet Tengsin, Jakarta Pusat.
Namanya berjejer dengan, antara lain, Kesha Ratuliu, Elvan Saragih, dan Agung Juna.
Kekasih Marcello Tahitoe, artis peran Aurelie Moeremans (24), menjelaskan bahwa Ello, yang masih menjalani rehabilitasi untuk lepas dari narkotika, mendapat izin dari pihak RSKO Cibubur untuk melakukan kegiatan solidaritas tersebut.
Untuk itu, Ello juga dikawal oleh pihak RSKO Cibubur.
"Iya (dapat izin dari RSKO Cibubur). Dapat business pass jatuhnya," ujar Aurelie Moeremans dalam wawancara oleh para wartawan melalui Whatsapp, Minggu ini.
Namun, Aurelie Moeremans tidak bisa menemai kekasihnya di tempat acara tersebut. Aurelie harus pergi ke Medan untuk mempromosikan film terbarunya.
"Sedih sih enggak bisa, aku lagi ada promo film," tulis Aurelie. "Tapi, dia ngertiin kok," tulis Aurelie pula.
Marcello Tahitoe akan menyelesaikan rehabilitasi rawat inapnya pada 7 Mei 2018. Ia direhabilitasi terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkotika.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/04/22/123747010/jalani-rehabilitasi-rawat-inap-ello-tetap-manggung