Pria itu adalah rekan seprofesinya, Andre Hehanussa (53), yang juga menjadi penampil dalam konser yang diadakan oleh 5 Indonesia itu.
Yura, yang baru saja selesai membawakan lagu-lagu andalannya, antara lain "Intuisi" dan "Harus Bahagia", memanggil Andre untuk menghampirinya.
Mereka melantunkan "Karena Ku Tahu Engkau Begitu", hit ciptaan Andre. Para penontonton ikut bernyanyi.
Ketika membawakan "Cinta dan Rahasia", hit Yura Yunita bersama Glenn Fredly, tiba-tiba Andre Hehanussa memeluk Yura dari belakang.
Mereka menghadirkan suasana romantis bagi para penonton.
Andre juga bertanya kepada Yura tentang arti cinta.
"Cinta itu yang penting harus bahagia. Cinta butuh jujur dan ketulusan," jawab Yura.
Setelah itu, Andre Hehanussa mengambil alih panggun, dan menyuguhkan lagu-lagu populernya, antara lain, "Kuta Bali" dan "Bidadari".
5 Cinta Concert ditonton oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, dan sejumlah artis, antara lain, Ussy Sulistiawaty, Nindy Ayunda, dan Ruth Sahanaya, yang datang bersama putrinya, Nadine Waworuntu.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/05/04/082421910/yura-yunita-dapat-pelukan-pria-di-panggung-5-cinta-concert