"Untuk tantangan lebih ke pengaturan jadwal dan visa Amerika, pengurusan visa Amerika dilakukan simultan," dalam pernyataan tertulisnya, Minggu (10/6/2018).
Kendala itu muncul karena Cecep sebelumnya menghadiri Festival Tong Tong di Amsterdam, Belanda, pada 22 hingga 30 Mei 2018 lalu.
Pemain film Skakmat ini baru kembali ke Jakarta pada 31 Mei pukul 07.00 WIB dan langsung menjalani wawancara visa dua jam kemudian di Kedubes AS.
"Alhamdulillah visa bisa keluar tanggal 4 Juni jam 14.00," kata Cecep.
Ia dan rekannya Yayan Ruhian dijadwalkan paling lambat berangkat ke AS pada 3 Juni. Yayan bahkan telah bertolak lebih dulu ke sana pada 1 Juni.
"Makanya saya sempat ragu untuk keberangkatan, apakah tim John Wick 3 masih mau menunggu karena saya tidak bisa gabung di awal Juni," kata Cecep.
Beruntung, tim John Wick memberi toleransi dan melakukan penyesuaian waktu karena Cecep tak bisa mengikuti jadwal keberangkatan pada awa Juni.
"Untuk saya, jadwal keberangkatan ke New York, Amerika Serikat tanggal 10 Juni dan sampai kembali di Jakarta di awal Juli. Untuk lokasi lain belum ada informasi," ujar Cecep.
John Wick yang diperankan oleh Keanu Reeves digambarkan sebagai mantan pembunuh bayaran yang mencoba menjalani hidup yang tenang.
Namun, ia gagal karena diburu pembunuh bayaran lain. Hadiah bagi siapa pun yang berhasil membunuhnya sangat besar, yakni 14 juta dollar AS.
John Wick 3 akan melanjutkan kisah dari Chapter 2. Setelah membunuh seorang anggota High Table, Wick menyepi. Namun, para pembunuh bayaran paling kejam menanti ia muncul lagi.
Sederet aktor papan atas Hollywood akan hadir dalam film John Wick 3. Di antaranya adalah Halle Berry, Angelica Huston, Laurence Fishburne, Asia Kate Dillon, dan Mark Dacascos.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/06/11/091218310/cecep-a-rahman-hadapi-kendala-saat-akan-shooting-john-wick-3