Dalam film karya sutradara Peyton Reed itu Ghost diperankan oleh aktris Hannah John-Kamen.
Pemeran superhero Wasp, Evangeline Lilly, mengatakan bahwa karakter Ghost akan tetap cerdas seperti pada versi komiknya.
Ia mengaku malah senang dengan adanya karakter villain (tokoh jahat) wanita dalam sekuel Ant-Man ini.
"(Ghost) Di film ini menjadi wanita cantik. Saya senang dengan adanya karakter wanita yang lain, sehingga akan menjadi topik pembicaraan," ujar Lilly dalam wawancara roundtable yang diikuti Kompas.com bersama media Asia-Pasifik di Mandarin Oriental, Taipei, Taiwan, baru-baru ini.
Mewakili pernyataan sutradara, Rudd mengatakan bahwa tidak ada maksud lain dengan mengubah karakter Ghost dari seorang laki-laki ke wanita dalam film tersebut.
"Tidak ada motif lain. Kami hanya membuat film yang menarik dan dia (sutradara) mencari orang-orang bertalenta untuk film ini. Kami mencoba sesuatu yang baru agar semakin menarik," kata Rudd.
Adapun sosok Ghost pertama kali muncul dalam komik Iron Man edisi 217 oada 1987. Komik itu diciptakan oleh David Micheline dan Bob Layton.
Film Ant-Man and the Wasp, yang diproduksi oleh Marvel Studios, berkisah tentang Scott yang harus menyeimbangkan perannya sebagai ayah dan Ant-Man.
Sebagai superhero, Ant-Man mendapat tugas dari Hank Pym untuk mengungkap rahasia masa lalu perusahan Hank Pym bersama Hope.
Film itu akan mulai ditayangkan serentak di bioskop-bioskop seluruh dunia pada 6 Juli 2018. Untuk di Indonesia, film itu akan tayang pada 4 Juli 2018.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/06/29/153024710/kata-paul-rudd-dan-evangeline-lilly-soal-karakter-ghost