Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Oka Antara Ajak Anak Liburan Ala Hotel Transylvania 3 di Kapal Pesiar

Hal ini menginspirasi pasangan selebriti, Oka Antara dan Rara Wiritanaya untuk juga mengajak ketiga buah hatinya, Akshara Isaka Raia, Narasima Ruga dan Yuri Kamasuya untuk berlibur ala para monster Hotel Transilvania dengan menaiki sebuah kapal pesiar.

Oka sekeluarga berangkat dari Singapura menuju Port Klang, Malaysia dengan menaiki kapal pesiar Genting Dream Cruises.

Yang menarik, Genting Dream bekerja sama langsung dengan Sony Pictures yang memproduksi film Hotel Transylvania 3: A Monster Vacation. Di kapal pesiar tersebut, para karakter monster lucu dari Hotel Transilvania pun turut hadir.

"Kita senang banget kali ini pergi naik cruises, Genting Dream, sebagai keluarga yang belum pernah naik cruises pasti senang banget," kata Oka kepada Kompas.com di Singapura.

Berikut pengalaman menarik dari Oka sekeluarga liburan naik kapal pesiar ala Hotel Transylvania 3: A Monster Vacation yang dirangkum oleh Kompas.com.

Liburan anak

Pasangan Oka dan Rara sengaja meluangkan waktu untuk mengajak ketiga putranya berlibur. Selama ini Oka terbilang jarang memiliki waktu bersama keluarga karena kesibukannya sebagai aktor.

"Kalau liburan kita ikutin jadwal. Kita enggak nentuin setahun sekali," ungkap Oka.

Untuk itu dirinya merasa bahwa liburan dengan menaiki kapal pesiar ala Hotel Transylvania 3 ini sangat dinantikan oleh anak-anak.

Terlebih, dalam perjalanan khusus bertema Hotel Transylvania 3 ini, anak-anak akan diajak untuk bermain dan beraktivitas bersama para monster lucu.

Kegiatan-kegiatan itu misalnya Meet & Greet with Hotel Transylvania 3 Characters. Dalam kegiatan itu, anak-anak bertemu langsung dengan sosok Drac dan kawan-kawan.

Ada pula Hotel Transylvania 1 & 2 Movie Marathon di mana pihak kapal akan memutarkan film-film Hotel Transylvania terdahulu sebagai pemanasan.

Selanjutnya ada Bedtime Stories with Drac, di mana Drac dan temannya akan bercerita untuk mengantar anak-anak tidur.

Pihak kapal pesiar juga menyajikan Dracula Zipline Experience dimana anak-anak akan melakukan zipline dengan aman melintas di atas laut.

Untuk anak-anak yang gemar menari, hadir pula DJ Zouk Pool Party dimana mereka juga bisa menari ala monster lucu.

Bagi yang ingin berdandan ala monster program Best-Dressed Monster-themed Costume Party dan Mummy Look-alike Dress Up Competition

Transform juga dihadirkan dimana anak-anak bisa berdandan ala karakter kesayangan mereka di Hotel Transylvania .

Yang terakhir, anak akan diberi kebebasan untuk menghias wajahnya dalam acara Monster Art Attack & Face Painting.

Reza menuturkan salah satu kegiatan favorit anak-anaknya adalah Discover.

"Anak-anak ada games, bed time story, ada meet and greet sama karakternya. Mereka sudah sangat familiar. Jadi buat mereka pasti menyenangkan dan familiar sama temanya," kata Oka.

Ia berpendapat berbagai kegiatan bertema Hotel Transylvania sangat pas untuk menemani liburan ketiga putranya di atas kapal pesiar.

"Bagus dan padat kegiatannya, karena acaranya banyak. Ada bed time story di malam hari, ada costume party juga kemarin, setiap hari selalu ada acara yang untuk anak-anak dan keluarga. Ada monster trasure hunt," ungkapnya.

Kali pertama

Pengalaman naik kapal pesiar diakui Oka sebagai pengalaman pertama yang sangat menyenangkan.

"Ini baru pertama. Dan Genting Dream ini kan dengar-dengar ini sebagai salah satu yang terbesar ya. Terdiri dari 19 lantai dan banyak fasilitasnya juga," kata Oka.

Anak-anak juga sangat bersemangat saat tahu bahwa di liburan kali ini mereka akan naik kapal pesiar.

"Awalnya mereka tanya, 'mau kemana?' 'naik kapal?' 'entar aku pusing dong' 'jangan malu-maluin ya ini kapalnya gede. Enggak akan berasa', " ujar Oka.

Setelah tiba di atas kapal, anak-anak justru mengaku belum puas.

"Karena kan ship-nya saking gedenya jadi mereka belum puas eksplor," papar Oka.

Pasalnya fasilitas yang lengkap memang ditawarkan oleh kapal ini.

"Ini kayak kita ada di suatu tempat yang entertainment-nya all include, ada restoran, water slide, water park, ada bowling-nya juga. Kalau lagi pengin santai ya kita bisa di jacuzzi berendam santai, bisa SPA juga," ujarnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/07/11/123137210/oka-antara-ajak-anak-liburan-ala-hotel-transylvania-3-di-kapal-pesiar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke