Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dragon Ball Super: Broly Ungkap Sejarah Persebaran Bayi-bayi Saiyan

KOMPAS.com - Sejak terungkap bahwa serial anime Dragon Ball Super akan diangkat ke layar lebar dengan judul Dragon Ball Super: Broly, para penggemar seakan tak pernah berhenti membicarakan Saiyan Broly yang menjadi villain favorit mereka.

Begitu kabar ini terkonfirmasi, penggemar mulai berspekulasi tentang bagaimana versi baru Broly ini akan masuk ke dalam cerita yang lebih besar.

Bahkan, situs web Reddit sudah menghubungkan titik-titik mengenai detail plot yang mungkin telah terungkap dalam Dragon Ball Super pertama, termasuk trailer dan poster Broly yang seolah-olah bisa memberikan beberapa jawaban atas pertanyaan besar tentang sejarah bangsa Saiyan.

Berikut ini adalah spekulasi yang dilempar pengguna Reddit dengan akun Al-Hatoor:

Ada penampakan kapsul Saiyan di poster film yang menunjukkan bahwa Dragon Ball Super: Broly akan menjawab pertanyaan lama tentang apa yang terjadi pada semua bayi Saiyan yang diluncurkan dari planet asal mereka dan dikirim ke alam semesta untuk menaklukkan planet lain.

Gambar poster menunjukkan bahwa Broly akan menjadi salah satu dari bayi-bayi itu sekaligus akan menjelaskan mengapa dia tidak ditampilkan dalam alur cerita yang telah ditampilkan hingga sekarang.

Setelah menyimak kembali teaser trailer dan rincian awal Dragon Ball Super: Broly, penggemar telah menangkap banyak petunjuk yang ada sejak awal. Sebab, Broly yang ditampilkan di teaser ternyata masih memiliki ekor dan hidup di planet beku.

Selain itu, gambar promo mengungkapkan bahwa Goku bersama Vegeta harus mengenakan pakaian musim dingin dan melakukan perjalanan ke planet ini untuk bertempur dengan Super Saiyan legendaris.

Jika Broly harus bertahan hidup di medan seperti itu sejak kecil, maka hal ini akan membantu menjelaskan mengapa ia memiliki kekuatan sampai ke level yang hampir mustahil.

Apabila menilik kembali sejarah bangsa Saiyan, Freeza, dan Broly, film Dragon Ball Super ini seperti semakin menunjukkan bagian penting dari kisah yang telah dijanjikan Akira Toriyama. Film ini pun diprediksi akan benar-benar membuka pintu lebar-lebar ke saga anime yang lebih besar untuk diikuti.

Dragon Ball Super: Broly akan dirilis pada Desember tahun ini. Dragon Ball Super menanyangkan versi bahasa Inggrisnya pada Sabtu malam di Cartoon Network Toonami.

Sementara Dragon Ball Heroes adalah serial anime baru yang sekarang dapat dinikmati secara streaming di Jepang.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/07/12/145514410/dragon-ball-super-broly-ungkap-sejarah-persebaran-bayi-bayi-saiyan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke