Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prilly Latuconsina: Saya Pengin, tetapi Enggak Diajak

Hal itu berawal ketika Prilly yang mengisi acara We The Youth, "Youth X Public Figure Vol. 5: Connecting Indonesia".

Hadir pada acara itu Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri Pekerjaan Umum dan Pembangunan Rakyat Basuki Hadimuljono.

Kepada para menteri Prilly mengungkap keinginannya menjadi pembawa obor Asian Games 2018.

"Sekarang lagi ramai artis-artis yang bawa obor di Asian Games. Saya juga pengin tapi saya enggak diajak," ungkap Prilly saat ditemui di XXI Epicentrum, Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (21/7/2018).

Mendengar hal itu, Menteri Perhubungan Budi Karya lalu menanggapi.

"Mau?" kata Budi Karya.

"Tapi saya enggak diajak," jawab Prilly.

"Yuk tanggak 15 (Agustus) sama-sama saya ya," ujar Budi Karya.

Prilly pun kegirangan menyambut ajakan Budi Karya.

"Benar Pak? Wow, yeay! ha ha ha," sambut Prilly sembari bersalaman dengan Menteri Perhubungan tersebut.

"Jadi enggak jadi jabat tangan dulu aja ya," imbuh Prilly sembari tertawa.

Ada sejumlah artis Indonesia yang didapuk membawa obor Asian Games 2018. Di antaranya adalah Mikha Tambayong, Dian Sastrowardoyo, Hamish Daud, dan Chicco Jerikho.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/07/21/171852310/prilly-latuconsina-saya-pengin-tetapi-enggak-diajak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke