"Aktivitas di entertainment lagi cuti. Aku enggak mau kejar karier terus. Pilihannya akhirnya bisnis. Yang bikin aku beralih itu Nastusha," ujar Chelsea saat menghadiri acara #1000HariPerlindungan di Djakarta Theater Ballroom, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (23/7/2018).
Istri artis peran Glenn Alinskie itu pernah berjanji kepada diri sendiri. Jika hamil dan memiliki anak, ia akan mendedikasikan hidupnya untuk keluarga.
“Aku kan banyak shooting sinetron dulu. (Waktu masih aktif) aku 90 persen hidup di lokasi shooting dulu. Memang untuk anak aku, uang dan pendidikannya bisa cukup (jika tetap shooting), tapi kasih sayang enggak,” kata Chelsea.
Chelsea mengatakan keputusannya berbisnis juga sudah disetujui sang suami. Glenn, kata Chelsa, mendukung keputusannya.
"Aku bisa mobile kalau bisnis dan bisa kerja di rumah," kata Chelsea.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/07/23/153058910/chelsea-olivia-tak-lagi-mengejar-karier-di-dunia-hiburan
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan