Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meet and Greet Lisa BLACKPINK Diumumkan, Young Lex Batal Diundang?

JAKARTA, KOMPAS.com - Acara meet and greet Lisa BLACKPINK yang beberapa waktu terakhir masih simpang siur, akhirnya diumumkan. Toko daring Shopee sebagai penyelenggara membagikan kabar tersebut di media sosial.

"INI DIA YANG UDAH DITUNGGU-TUNGGU!! Meet @lalalalisa_m dari BLACKPINK #HanyadiShopee tanggal 9 Agustus di Mall Kota Kasablanka," tulis akun Instagram shopee_id, seperti dikutip oleh Kompas.com, Kamis (26/7/2018).

"Sobat Shopee, influencer-influencer inilah yang hanya meramaikan acara meet @lalalalisa_m tanggal 9 Agustus di Kota Kasablanka," demikian keterangan yang tercantum.

Ada pun 18 influencer yang diundang itu di antaranya putri presenter Uya Kuya, Cinta Kuya, Beby Tsabina, Ria SW, Reza Darmawangsa, Tasya Bira, dan lainnya.

Sebelumnya, pelantun "O Aja Ya Kan" itu mendapat kecaman dari penggemar BLACKPINK karena dianggap berkata tak senonoh saat melihat foto-foto Lisa. Sampai akhirnya mereka ramai-ramai menolak Young Lex hadir ke acara meet and greet Lisa.

"Ga ada younglex kan min?" tanya seorang pengguna Instagram.

"Beneran kan ya Young Lex ga bakal bisa ketemu atau liat Lisa secara langsung dengan cara apapun?:) Kita pegang janjinya yaaa," timpal warganet lain.

Tanpa menjelaskan secara gamblang, pihak Shopee pun memberikan jawabanya.

"Hi! kami mengerti atas kekhawatiran kamu. Saat ini kamu bisa cek di media sosial kami siapa saja influencer-influencer yang meramaikan acara meet and greet Lisa BLACKPINK:) ANR," tulis @shopee_id

"Hi! keamanan dan kenyamanan pasti jadi hal yang diutamakan di acara peluncuran YG Official Shop untuk para pengguna Shopee, fans K-Pop, dan tentunya Lisa BLACKPINK sebagai pihak terkait. Yang terpenting, masukan dan saran terkait kenyamanan dan keamanan Sobat Shopee pasti akan menjadi prioritas utama kami:) ANR," tulis mereka lagi.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/07/26/114154810/meet-and-greet-lisa-blackpink-diumumkan-young-lex-batal-diundang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke