Sebagai salah satu penyuka cabang olahraga bulu tangkis, penyanyi Sri Rossa Roslaina Handayani (39), merasa ikut bangga.
Rossa juga berpendapat bahwa wajar jika Jojo kini menjadi idola baru, khususnya bagi kaum hawa.
"Karena cakep yah? Ha ha ha. Enggak apa-apa dong, kan bisa diidolakan dari berbagai segi. Enggak lihat sih, cuman prestasinya aja," ujarnya.
Meski demikian, Rossa pun memberikan dukungannya.
"Harus dong. Ehm, kita sebagai warga negara Indonesia pastinya men-support secara mental, secara doa, publikasi dan buat kita mereka pahlawan," katanya.
Hingga Selasa (28/8/2018) sore, kontingen Indonesia telah mengumpulkan 24 medali emas, 19 perak, dan 29 perunggu dan berada di peringkat keempat klasemen perolehan medali Asian Games 2018.
Dua medali emas terakhir didapat dari cabang olahraga bulu tangkis yakni dari pasangan Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo serta dari tunggal putra Jonatan Christie.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/08/29/072826910/rossa-wajar-saja-jonatan-christie-jadi-idola-baru