Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nicholas Sean Bacakan Surat Ahok di Peluncuran Teaser Film A Man Called Ahok

"Hari ini saya mewakili ayah saya. Saya bacakan surat dari ayah saya," kata Sean.

Selain berterimakasih kepada seluruh tim produksi dan para pemain, Ahok berharap film yang mengangkat kehidupannya saat di Belitung bisa menginspirasi banyak orang.

"Terima kasih kepada pemain dan kru yang telah bekerja keras membuat film A Man Called Ahok. Sebuah film tentang hubungan seorang anak dan ayah dalam mewujudkan mimpi dan visi," ucap Sean.

"Semoga film perdana tentang hidup saya di Belitung Timur ini dapat menjadi inspirasi dan berguna bagi generasi penerus bangsa," sambungnya.

"Saya ucapkan sukses dan doa saya yang terbaik, agar film yang dirilis pada tahun 2018 ini dapat ditonton oleh seluruh masyarakat. Salam dari Mako Brimob BTP 21 Agustus 2018," tutup Sean.

Diangkat dari novel karangan Rudi Valinka dengan judul yang sama, film A Man Called Ahok mengisahkan kehidupan Ahok kecil di Gantong, kepulauan Belitung Timur pada 1976 sampai menjabat sebagai Bupati Belitung Timur pada 2005.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/09/06/192645410/nicholas-sean-bacakan-surat-ahok-di-peluncuran-teaser-film-a-man

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke