Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tasya Kamila Tahu tentang Reproduksi dan Seksualitas dari Internet

Bagi Tasya, mencari informasi lewat internet merupakan cara ternyaman.

"Tidak semua bisa ditanya ke orang. Aku cari tahu sendiri saja. Zaman aku sudah ada internet lho, kan generasi milenial, jadi Googling aja," ujar Tasya ketika menjadi pembicara peluncuran portal informasi kesehatan bernama Dokter Gen Z di Penang Bistro, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (27/9/2018).

Pada usia remaja, khususnya perempuan, menurut Tasya Kamila, perlu sekali mengetahui informasi tentang reproduksi dan seksualitas. Yang paling mendasar adalah pengetahuan tentang menstruasi.

"Kalau terjadi keram apakah berbahaya? Kalau tanya teman kan sama-sama oon (tidak tahu), ditanya enggak tahu, makanya banyak mencari informasi sendiri di internet," ucap istri Randi Wardhana Bachtiar ini.

Namun, lanjut Tasya Kamila, masih banyak sekali informasi di internet yang perlu disaring, sebab tidak semua informasi itu benar.

"Kalau blog kan banyak, kita enggak tahu penulisnya itu siapa. Di Dokter Gen Z bisa menjawab rasa penasaran remaja. Remaja akan tahu dan merasa tidak akan tabu lagi soal reproduksi dan seksualitas yang akurat dan tepecaya," tuturnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/09/27/123809310/tasya-kamila-tahu-tentang-reproduksi-dan-seksualitas-dari-internet

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke