Band yang digawangi oleh Eka Rock (bass), Bobby Kool (vokal), dan Jerinx (drum) ini membuka penampilan dengan lagu ‘Bulan & Ksatria’ dan ‘Kita adalah Belati’.
"Selamat malam Jakarta! Apa kabar kalian semua? Kami minta malam ini kalian jangan sampai ada kekerasan dan pertumpahan darah. Ayo Outsiders dan Ladyrose!” seru Bobby memberi pesan antikekerasan pada penonton.
Sebelum melanjutkan penampilan, Bobby berpesan kepada penonton untuk selalu menjaga perdamaian dan menghindari adu domba politik.
"Jadi kalau semua menjadi rusak itu ulah kita sendiri, maka dari itu, kita satu bersama dalam perbedaan, oke?" tambah Bobby.
Setelah itu penampilan dilanjutkan dengan lagu "Kuta Rock City". Total sebanyak tujuh lagu dibawakan oleh band asal Bali ini, di antaranya adalah "Sunset Di Tanah Anarki", "Kuat Kita Bersinar", "Lady Rose", dan "Jadilah Legenda".
Di tengah-tengah penampilan, Superman Is Dead pun memberikan kejutan pada penonton dengan mengajak Endah "Endah N Rhesa" untuk membawakan "Sunset Di Tanah Anarki", dan Pee Wee Gaskins dalam lagu "Kuat Kita Bersinar".
https://entertainment.kompas.com/read/2018/10/08/105040410/pesan-anti-kekerasan-dari-superman-is-dead-di-synchronize-fest-2018