Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BTS Dipilih Jadi Penerima Penghargaan Kebudayaan dari Pemerintah Korsel

Pada Agustus lalu, nama BTS diumumkan sebagai salah satu dari 12 nomine penerima penghargaan tersebut untuk 2018.

Sidang kabinet memutuskan bahwa penerima Order of Cultural Merit 2018 adalah BTS.

"Sudah diputuskan bahwa Hwagwan Order of Cultural Merit akan diberikan kepada tujuh member BTS," kata Kim Ui Gyeom, juru bicara Kantor Kepresidenan Korea Selatan, Senin (8/10/2018).

"BTS telah memperluas penyebaran hallyu (gelombang Korea) dan berkontribusi pada perkembangan budaya dan kesenian pop," lanjut Kim.

Perdana Menteri Korea Selatan Lee Nak Yeon menambahkan anak-anak muda dari berbagai penjuru dunia menyanyikan lagu-lagu BTS.

"Banyak anak muda negara-negara asing menyanyikan lirik lagu BTS yang berbahasa Korea. Dengan begitu, BTS tidak hanya menyebarkan hallyu, tetapi juga berkontribusi pada penyebaran bahasa Korea," kata Lee Nak Yeon.

BTS merupakan grup idola pertama yang mendapat Order of Cultural Merit. Para member, yakni RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook, juga menjadi warga termuda yang menerima penghargaan tersebut.

Saat ini BTS sedang menjalani tur dunia Love Yourself. Tur mereka di beberapa kota di AS diakhiri dengan konser di Stadion CitiField, New York, Sabtu (6/10/2018).

Konser itu mencetak sejarah karena BTS merupakan grup K-pop pertama yang tampil di stadion yang menjadi rumah tim baseball New York Mets tersebut.

Konser tersebut dihadiri lebih dari 40.000 ARMY, sebutan bagi penggemar BTS.

Saat berada di AS, BTS juga diundang berbicara di markas besar PBB pada masa sidang Majelis Umum. Pidato RM pada sidang peluncuran kampanye "Generation Unlimited" oleh UNICEF itu dianggap menginsipirasi anak muda untuk mencintai diri sendiri apa adanya.

BTS akan melanjutkan tur ke beberapa kota di Eropa, seperti London (Inggris), Paris (Prancis), Amsterdam (Belanda), dan Berlin (Jerman).

https://entertainment.kompas.com/read/2018/10/08/153642510/bts-dipilih-jadi-penerima-penghargaan-kebudayaan-dari-pemerintah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke