Sebelumnya, Hanung mendapat kritik dan komentar tak enak terkait film Bumi Manusia, yang ia garap dari novel karya Pramoedya Ananta Toer dengan judul yang sama.
Menurut Zaskia, hal tersebut merupakan bentuk perhatian orang-orang terhadap karya Hanung.
"(Berarti) Banyak yang sayang sama dia, karena kalau orang cuek, enggak ada kritik, masukan, berarti enggak ada perhatian sama dia," ucap Zaskia ketika ditemui dalam sebuah kegiatan di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (9/10/2018).
Menurut Zaskia Adya Mecca juga, kritik tersebut justru bagus untuk perkembangan karier Hanung Bramantyo.
"Buat aku, kritik itu perlu banget. Ketika orang berada di comfort zone, semua orang memuji, lo akan stuck di situ saja," ucapnya.
"(Kalau) Merasa, 'Gue sudah keren,' walau kelihatannya cool, setiap orang yang dapat kritik pasti ada, 'Ya, gue gitu kali ya, apa yang harus gue perbaiki,' itu membangun, justru," lanjutnya.
Kendati demikian, Zaskia Adya Mecca menyarankan kepada orang-orang agar lebih dulu melihat suatu karya, terutama film, secara utuh, bukan hanya dari satu sisi, apalagi setengah-setengah.
"Jadi, kalau mau menilai nanti film Bumi Manusia seperti apa, enggak bisa nilai cuma dari foto yang beredar sekarang. Nanti, nonton secara keseluruhan, baru menilai," ucapnya.
Bahkan, sambung Zaskia, sebelum orang-orang mengkritik karya suaminya, ia sudah lebih dulu mempertanyakan hal tersebut kepada Hanung.
"Sebelum orang mempertanyakan, gue sudah mempertanyakan. Mas Hanung bilang, 'Nonton filmya saja nanti, jangan sepotong-sepotong'," ujarnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/10/11/133457210/banyak-orang-mengkritik-hanung-bramantyo-zaskia-adya-mecca-bersyukur