Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shooting Avengers 4 Rampung, Dua Sutradaranya Unggah Gambar Misterius

Pengumuman itu disertai sebuah gambar misterius, yakni benda berwarna putih dan biru yang bercahaya.

Tidak ada keterangan apa pun tentang foto itu. Kakak beradik yang sering membuat penasaran tentang Avengers 4 itu hanya menulis #wrapped, yang berarti shooting sudah rampung.

Film-film Avengers sebelumnya, yakni Age of Ultron dan Infinity War, dipromosikan mulai akhir Oktober atau November. Gambar pertama Age of Ultron dirilis pada 22 Oktober 2014, sedangkan Infinity War pada 29 November 2017.

"Kami mengerjakan proses editing sepanjang musim panas. Kami senang sekali karena sudah bisa menyatukan gambar-gambar dalam film. Diharapkan bisa diungkap sepanjang musim gugur dan dingin. Kami berharap semua rampung pada Maret (2019)," kata Russo pada Agustus lalu.

Sementara itu pemeran Hulk, Mark Ruffalo, menggambarkan shooting ulang kedua sebagai cara untuk mengerjakan dan merampungkan film laris tersebut.

"Kami bahkan belum tahu seperti apa film itu nanti. Kami tidak hanya melakukan shooting ulang, tetapi kami akan mengakhiri film ini, yang memang belum selesai sepenuhnya tahun lalu," kata Ruffalo kepada podcast The Marvelist.

Sementara itu Kevin Feige mengatakan Avengers 4 akan menjadi batas pemisah dari Marvel Cinematic Universe yang berkelanjutan. Artinya, mengakhiri 11 tahun pertama dengan batas akhir yang jelas.

"Tujuan seluruh film Infinity War dan Avengers tahun depan adalah mendapatkan akhir dari perjalanan selama 10 tahun lebih dengan 22 film yang belum pernah dilakukan dalam film jenis ini," kata Feige kepada Uproxx.

"Namun tidak berarti MCU sudah berakhir. Artinya adalah cerita yang kami mulai 10 tahun lalu akan berakhir," katanya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/10/14/074104310/shooting-avengers-4-rampung-dua-sutradaranya-unggah-gambar-misterius

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke