Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ronal Surapradja Perkenalkan Kaset kepada Anak

Bukan hal mudah bagi Ronal, yang ketika itu masih remaja, untuk mengumpulkan karya musik penyanyi dan band favoritnya. Apalagi, kata Ronal, saat itu kaset dan CD saat itu termasuk barang mewah.

"SMP itu nabung buat beli album kaset. Uang kurang minta Bapak. Beli kasetnya Iwan Fals dulu, (sama) Slank," ucap Ronal saat ditemui di kawasan Tebet, baru-baru ini.

"SMA sudah mampu beli CD, ingat buat nabung terus ke (toko musik) Aquarius, Aquarius itu (di) Jakarta ada, Bandung ada," sambung Ronal.

Jika sulit mendapatkan salah satu koleksi lagu atau album musik terbaru saat itu, Ronal akan mencari yang bekas atau meminjam dari teman yang sudah memiliki koleksi tersebut.

"Kalau misalnya enggak ada uang, cari second-nya. Dulu di Bandung ada (pasar loak) di jalan Cihapit dekat Kebon Kelapa. Atau kalau enggak punya minjam dari teman merekam pakai tape deck yang dua itu. Hal-hal yang sangat indah yang saya akan ingat sampai kapan pun," kenang Ronal.

Suatu ketika, tutur Ronal, kenangan itu muncul lagi gara-gara anaknya. Ceritanya bermula saat ia meminta tolong anaknya untuk memutarkan lagu-lagu dari piringan hitam.

"Dia sudah tahu gimana caranya nyetel piringan hitam (karena) diajarin, enggak sadar ada kaset jatuh, terus dia nanya ‘ini apa?’ Ternyata Generation Z itu ada (sekat zaman) dan dia enggak tahu itu kaset," ucap Ronal.

Saat itu Ronal dihujani banyak pertanyaan seputar kaset, mulai dari fungsinya sampai cara menggunakannya. Hal itu membuat Ronal berusaha mencari cassette player agar bisa menjawab rasa ingin tahu anaknya.

"Akhirnya saya ke Bandung. Ambil (cassette player) dari Mama, dari gudang. Terus kaget dia ‘oh zaman dulu begitu ya’. Aduh (momen) indah tuh. Dan alhamdulillah anak saya sekarang tahu semua platfrom jenis musik," ungkap Ronal.

Lantaran hal tersebut, Ronal bersyukur karena selain kembali mengingat kenangan masa lalunya, ia juga membuat selera musik sang anak mengikuti dirinya.

"Dan untuk (usia) anak SD, anak saya lumayan asyik seleranya, Karena dicekokin bapaknya," imbuh Ronal.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/10/21/093901910/ronal-surapradja-perkenalkan-kaset-kepada-anak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke