Banyak yang terjadi selama itu, dari pergantian sutradara hingga aktor pemeran vokalis Queen, Freddie Mercury.
Salah satunya adalah keluarnya aktor Sacha Baron Cohen dari proyek tersebut pada 2013. Bertahun-tahun kemudian, drummer band Queen, Roger Taylor, akhirnya mengungkan penyebab batalnya Cohen bintangi Bohemian Rhapsody.
"Ada banyak perbincangan tentang Sacha dan sebagainya. Itu tidak benar. Menurutku, dia tidak menganggapnya cukup serius - tidak terlalu menganggap Freddie serius. Tapi ini adalah jalan yang panjang, tapi kita sudah sampai di ujungnya sekarang," kata Taylor kepada Associated Press.
Pada September 2010 lalu, Baron Cohen diumumkan sebagai pemain utama Bohemian Rhapsody. Namun, pada musim panas tiga tahun kemudian, Cohen hengkang.
Cohen mengungkap alasannya keluar adalah perbedaan pendapat antara dia dan personel Queen tentang jenis film yang ingin mereka buat.
Baron Cohen menambahkan, bahwa Brian May adalah musisi luar biasa, namun bukan produser film hebat.
"Ada cerita luar biasa tentang Freddie Mercury. Pria itu liar. Ada cerita tentang orang-orang kecil dengan piring kokain di kepala mereka berjalan di sekitar pesta," ucap Cohen ketika itu yang kemudian menyadari bahwa kisah itu tidak akan ada dalam film.
“Mereka ingin melindungi warisan mereka sebagai sebuah band," tambahnya.
Selepas Cohen, Ben Whishaw disebut-sebut sebagai penggantinya. Namun, aktor itu tak pernah menandatangani kontrak hingga pada 2016, Rami Malek diumumkan sebagai pemeran Freddie Mercury.
Taylor memuni Malek yang ia anggap paling cocok menghidupkan vokalis mereka yang nyentrik nan flamboyan.
“Dia luar biasa. Syukurlah kami menemukannya. Dia pria luar biasa dalam segala hal. Dia benar-benar berdedikasi dan dia sangat berbakat. Tuhanku! Kami tak bisa melakukan yang lebih baik dari itu," ucap Taylor.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/10/26/194731810/drummer-queen-akhirnya-ungkap-penyebab-sacha-baron-cohen-batal