Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Glenn Tipton Jadi Penutup Manis Konser Judas Priest di Jakarta

JAKARTA, KOMPAS.com - Konser grup musik Judas Priest berlangsung dengan penuh kemeriahan. Ada banyak kejutan yang terjadi saat konser tersebut digelar di Allianz Ecopark Ancol, Jakarta Utara, Jumat (7/12/2018) malam.

Dalam konser bertajuk "Firepower Tour" ini, Rob Halford (vokal), Scott Travis (drum), Ian Hill (bas), Andy Sneap (personel tambahan pada gitar dan produser) dan Richie Faulkner (gitar) membuka penampilan dengan lagu "Firepower".

Setelah menghibur penonton sebanyak 16 lagu, Judas belum berhenti memberi kejutan, saat lagu "Painkiller" selesai dinyanyikan, para penonton mengira pertunjukkan telah usai.

Namun, tak lama berselang, Glenn Tipton yang sebelumnya dikabarkan tak bisa tampil karena masalah parkison yang diidapnya, muncul dari belakang panggung dengan menenteng gitarnya.

Akhirnya, Judas Priest kembali memacu adrenalin para penonton dengan lagu "Metal Gods" diringi yang menjadi salah satu lagu fenomenal mereka.

Selain "Metal Gods", dua lagu terakhir "Breaking The Law" dan "Living After Midnight" pun berhasil membuat penonton ternganga mendengarkan aksi Judas Priest yang masih tak jauh berbeda kala mereka masih berusia belasan tahun.

Konser ini sendiri merupakan konser penutup dari rangkaian tur konser Judas Priest dari album "Firepower" yang dirilis pada Maret 2018 lalu.

Total lagu yang dibawakan oleh Judas Priest sebanyak 19 lagu, di antaranya adalah "You've Got Another Thing Coming", "Grinder", "No Surrender" dan "Freewheel Burning".

https://entertainment.kompas.com/read/2018/12/08/082819310/glenn-tipton-jadi-penutup-manis-konser-judas-priest-di-jakarta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke