Kemeriahan sambutan MY DAY tidak hanya bisa dilihat sepanjang konser. Bahkan sebelum pintu dibuka dan pertunjukan dimulai, suara para MY DAY sudah membahana.
"Dari lagu pertama kalian sudah bernyanyi bersama kami, saya benar-benar senang sekali," ujar Wonpil dalam bahasa Korea dan diterjemahkan oleh penerjemah di panggung tur konser "Youth" di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Sabtu (8/12/2018) malam.
"Dari ruang tunggu kami pun terdengar suara-suara kalian semua. Apakah kalian latihan atau sengaja mau bikin kami terharu? He he he," sambungnya yang disambut sorakan penonton.
Pria kelahiran 28 April 1994 ini lalu berterima kasih karena penggemar di Indonesia memberikan dukungan besar terhadap konser tunggal pertama DAY6 di Jakarta.
Wonpil menambahkan bahwa selama ini DAY6 belum pernah melakukan tur dunia dengan membawa nama mereka sendiri.
"Jadi saya berterima kasih. Ini kenangan yang luar biasa, kita bisa bernyanyi bersama. Terima kasih kepada penggemar yang ikut bernyanyi. Saya harap apa yang saya rasakan juga kalian rasakan. Terima kasih banyak atas waktu yang kalian luangkan untuk datang ke sini. Ada satu kalimat yang mau saya katakan, yaitu...," ucap Wonpil.
"Aku sangat berterima kasih, aku cinta kalian," katanya lagi dalam bahasa Indonesia.
Total ada sekitar 25 lagu yang DAY6 bawakan dalam konser mereka yang berlangsung 2,5 jam ini. Termasuk di antaranya "Shoot Me", "Congratulations", dan "Letting Go".
https://entertainment.kompas.com/read/2018/12/09/093905910/wonpil-day6-terharu-lihat-antusiasme-penggemar-di-jakarta