"Iya (kemungkinan meninggal). Karena kan itu masih kabar dari orang. Kami masih cari kabar yang benar-benar 100 persennya," ujar pewakilan manajemen grup lawak Jigo, Adzee Ridwan, saat dihubungi Kompas.com, Minggu (23/12/2018).
"Tunggu info dari kami, karena kami sedang cari keberadaannya 100 persennya," sambung Adzee.
Adzee berujar bahwa sudah ada tim yang diterjunkan untuk mencari keberadaan Aa Jimmy.
"Masih pencarian dulu. Menunggu info dari tim kami yang di lapangan. Sudah ada dari tadi malam yang ke sana," kata dia.
Sebagai informasi, Aa Jimmy bersama rekan segrupnya, Ade Jigo yang tergabung dalam grup lawak Jigo menjadi pembawa acara dalam sebuah acara di Tanjung Lesung Beach Resot, Banten. Saat mengisi acara, gelombang tinggi tsunami menerjang lokasi acara pada pukul 21.33 WIB.
Adapun kabar meninggalnya Aa Jimmy sebelumnya diungkapkan oleh vokalis Seventeen, Ifan, dalam wawancara via telepon dengan TVOne, Minggu (23/12/2018).
"Kebetulan yang saya lihat dengan mata kepala saya sendiri itu ada Aa Jimmy, kebetulan MC-nya Aa Jimmy sama Ade Jigo eks Teamlo. Ade alhamdulillah selamat, cuma Aa Jimmy meninggal," kata Ifan, seperti dikutip Kompas.com.
Ia mengatakan, ketika berhasil menyelamatkan diri ke daratan, Ifan melihat jenazah Aa Jimmy terbaring di pinggir pantai.
"Saya lihat jenazahnya di tepi pantai. Kalau pengisi acara lain aku enggak tahu. Cuma peserta gathering ada 260, belum sama keluarganya, event organizer dan kru panggung. Ini kebetulan gathering perusahaan, acara akhir tahun," ujar Ifan.
https://entertainment.kompas.com/read/2018/12/23/114534110/manajemen-masih-cari-kebenaran-kabar-aa-jimmy-meninggal-di-tsunami