Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ernest Prakasa Akui Beratnya Persaingan Milly & Mamet dengan Film Hollywood

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Ernest Prakasa mengakui bahwa persaingan sengit antara film Milly & Mamet dengan film-film hollywood yang tayang pada Desember ini menjadi yang terberat dari empat film yang digarapnya.

Pasalnya, film yang dibintangi oleh Sissy Prescillia dan Dennis Adishwara itu harus bertarung dengan film Aquaman, Bumblebee, dan Spider-Man Into The Spider Verse.

Hal itu diakui Ernest saat ditemui dalam jumpa pers syukuran satu juta penonton film Milly & Mamet di kawasan Sarinah, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (31/12/2018).

"Jujur ini perjalanan mendebarkan bagi kami semua, karena untuk pertama kalinya di Desember pertempuran ini begitu sengit. Ini periode film keempat terberat dari yang udah-udah," kata Ernest.

"Biasanya Desember enggak dikenal sebagai bulan yang dibanjiri oleh film hollywood, ini luar biasa banget kalau enggak salah Aquaman  udah 5 juta (penonton), Bumblebee  udah 3 juta sekian," sambungnya.

Ernest menuturkan, meski demikian dia merasa bersyukur bahwa film Milly & Mamet bisa mendapatkan satu juta penonton setelah tayang selama 11 hari seluruh bioskop Tanah Air.

"Jadi memang perhatian orang sangat tersedot ke situ wichist ya buat kita itu sehat sehat aja namanya juga industri. Bisa sampai titik ini juga sudah bersyukur. Tetep dapet satu juta dalam 11 hari bagi kami prestasi yang luar biasa," tutur Ernest.

Sejak awal, Ernest memang sudah pasrah begitu mengetahui ada beberapa film hollywood yang tayang di bulan Desember.

"Lebih ke pasrah sih gue. Ketika kita tau schedule-nya ok fix ada Aquaman, ok fix ada Bumblebee. Titik itu aja udah... berapapun lah berapapun. Yang penting, orang nonton happy," tambahnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2018/12/31/143840910/ernest-prakasa-akui-beratnya-persaingan-milly-mamet-dengan-film

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke