Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jefri Nichol Dituntut Kuasai Bahasa Sunda dalam 10 Hari  

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Jefri Nichol kebagian peran sebagai Erik dalam film horor garapan sutradara Kimo Stamboel yang bertajuk DreadOut.

Jefri bercerita, dia ditantang untuk bisa berbahasa Sunda dalam 10 hari sebelum menjalani proses shooting.

Hal itu diceritakan Jefri saat ditemui dalam screening film dan gala premiere film DreadOut di CGV Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Selatan, Rabu (2/1/2019),

"Tantangannya ke lebih ke logat sunda sih. Belajar 10 hari mepet banget karena gue yang terakhir masuk buat persiapan menjelang shooting," kata Jefri.

"Jadi agak deg-degan sih lumayan. Cast lain udah sebulan latihan alhamdulilah bisa dilewatin. Mas Kimo malah bilang jangan terlalu kental sundanya, oh oke," sambungnya.

Untuk bisa berbahasa daerah dalam waktu singkat, Jefri pun mendengarkan gamelan sunda dan belajar dari temannya yang memang berdarah Sunda.

"Kebetulan temen ada yang orang Sunda jadi ngobrol sama dia terus tidur juga dengerin gamelan sunda, kebawa dikit jadinya," ujar Jefri.

DreadOut adalah sebuah film yang diadaptasi dari video game Indonesia dengan judul yang sama.

Film produksi Goodhouse.id itu menceritakan tentang sekelompok siswa SMA yang sengaja mengunjungi di gedung kosong di malam hari untuk merekam kegiatan mereka selama di sana.

Tidak sengaja, salah satu anggota kelompoknya, Linda, membuka portal misterius dan membangunkan penunggu alam gaib berkebaya merah.

DreadOut dijadwalkan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 3 Januari 2019.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/02/205935010/jefri-nichol-dituntut-kuasai-bahasa-sunda-dalam-10-hari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke