Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Netflix Minta "Bird Box Challange" Dihentikan karena Berbahaya

Tantangan ini mengharuskan pelakunya menutup mata dan berjalan berkeliaran dengan kondisi mata tertutup kain sehingga tidak bisa melihat apa pun.

Netflix menilai tantangan yang terinspirasi film Bird Box sangat berbahaya, sehingga aksi itu diharapkan tak lagi meluas.

Tantangan ini memang sangat berpotensi membahayakan keselamatan siapa pun yang melakukannya. Mereka bisa saja menabrak atau tertabrak sesuatu, bahkan jatuh dari tempat yang sangat tinggi karena tidak bisa menyaksikan kondisi sekeliling.

"Tak pernah menyangka kami harus mengatakan ini, tetapi: tolong jangan sakiti diri kalian dengan Bird Box Challenge ini. Kami tidak tahu bagaimana ini berawal, dan kami menghargai kecintaan kalian, tapi ada satu harapan di tahun 2019 ini, kalian tidak berakhir di rumah sakit hanya karena mengikuti meme ini," tulisnya.

Pada minggu pertama penayangan, film ini sudah menjadi perdebatan di antara 45 juta penontonnya dari seluruh dunia.

Perdebatan itu muncul tidak lain karena banyaknya orang-orang yang menonton film tersebut, kemudian meniru sejumlah scene dalam film. Hingga kemudian, aksi itu viral dan menjadikannya sebagai challenge atau tantangan.

Adegan yang ditiru adalah ketika Sandra Bullock dan dua anak berupaya menyelamatkan diri dari dunia post-apocalyptic dengan kondisi menutup mata mereka.

Dunia memang di ambang kepunahan setelah orang-orang mulai bertingkah gila yang bisa menyebabkan mereka bunuh diri, setelah melihat suatu makhluk yang didefinisikan sebagai "the creature". 

Sayangnya, banyak penonton yang kemudian mengimplementasikan adegan tersebut secara mentah dan melakukan aksi menutup mata sambil berjalan. Lebih dari itu, mereka mengunggahnya di media sosial sehingga banyak orang yang mengikuti tantangan berbahaya ini.

Padahal, beberapa orang yang melakukan tantangan ini malah banyak yang berakhir celaka.

Ia pun terlihat kesakitan dan berdiri sempoyongan sambil memegang kepalanya dalam keadaan mata masih tertutup kain hitam.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/03/115241310/netflix-minta-bird-box-challange-dihentikan-karena-berbahaya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke