Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erwin Gutawa Siap Tampilkan Mahakarya Melly Goeslaw, Dewiq, dan Dee Lestari di Konser Salute

"Di konser Salute ini lah orang bisa kenal lebih jauh tentang artis Indonesia. Ini bukan yang pertama  pernah Koes Plus, Guruh Soekarno Putra, Eross Djarot, Titiek Puspa," kata Erwin saat ditemui di jumpa pers yang digelar di The Elements, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (8/1/2019).

"Sekarang ketemu lah tiga pencipta lagu wanita terbaik ini. Tiga tiganya sama-sama jago nyanyi, tapi juga mau bekerja di belakang layar menyukseskan penyanyi-penyanyi hebat," imbuh Erwin.

Kali ini Erwin menggaet putrinya sendiri, Gita Gutawa sebagai music director.

"Gita jadi creative producer-nya. Bukan pertama kali sih, cuma biasanya nyari bakat baru, pogram di atas rata rata. Untuk yang konsepnya orang dewasa ini kali pertama. Ya kita akan sulap ICE BSD jadi tempat yang keren. Maunya banyak penonton bisa bernostalgia dan bersenang-senang," jelasnya.

"Konser Salute to 3 Female Songswriters: Melly Goeslow, Dewiq dan Dee Lestari" akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang Selatan pada 9 Februari 2019.

Dalam konser ini para penyanyi pria akan membawakan lagu-lagu dari Melly Goeslaw, Dewiq, dan Dee Lestari.

Para penyanyi pria tersebut antara lain, Afgan, Armand Maulana, Harvey Malaiholo, Once, Rendy Pandugo, Sandhy Sondoro, Vidi Aldiani, LIB3RO, dan Reza Rahadian. Mereka akan diiringi musik dari komposer Erwin Gutawa.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/08/200504610/erwin-gutawa-siap-tampilkan-mahakarya-melly-goeslaw-dewiq-dan-dee

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke