Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Happy Salma Sebut Minat Masyarakat Meningkat untuk Seni Pertunjukan Panggung

Hal itu, menurut Happy, bisa dilihat dari penonton yang tak pernah sepi pada berbagai pertunjukan.

"Terlihat dari antusiasme yang datang dalam membeli tiket sampai bisa kita lihat dari diskusi kayak gini. Buat diskusi bisa terkumpul sampai seratus orang itu sudah bagus," ucap Happy ketika ditemui dalam jumpa pers pertunjukan teater Nyanyi Sunyi Revolusi karya Amir Hamzah di Kafe Sastra Balai Pustaka, kawasan Matraman, Jakarta Timur, Minggu (20/1/2019).

Happy Salma mengatakan pula bahwa jumlah penonton merupakan salah satu tolok ukur kemajuan sebuah seni pertunjukan panggung di sebuah negara.

"Karena, pada akhirnya, seni pertunjukan dalam konten apa pun, yang paling penting dalam seni pertunjukan itu adalah penonton," ujarnya.

"Pertunjukan enggak ada apa-apanya kalau tidak ada penonton, jadi harus ada seni mengolahnya (minat penonton) juga," sambungnya.

Happy Salma menambahkan bahwa kemudahan regulasi saat ini telah meringankan para penyelenggara seni pertunjukan panggung agar bisa fokus dalam membuat konten dan menarik para peminatnya.

"Ya, sekarang itu ada keuntungan di mana pajak pertunjukan berkurang, beberapa tahun yang lalu sekitar 10-12 persen, sekarang cuma lima persen," ujarnya.

"Itu sangat membantu kami dalam berproses. Untuk gedung, pakai sistem kurasi, itu juga agak membantu sehingga lebih murah," lanjutnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/20/211500310/happy-salma-sebut-minat-masyarakat-meningkat-untuk-seni-pertunjukan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke