Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

10 Kejutan dari Nominasi Oscar 2019

Daftar nominasi untuk penyelenggaran Academy Awards ke-91 itu membuat beberapa penikmat film terkejut senang, namun juga ada yang kaget karena kecewa.

Diketahui, film komedi The Favorite yang dibintangi Emma Stone dan drama Meksiko karya Alfonso Cuarón, Roma, mendapatkan masing-masing 10 nominasi.

Sementara Black Panther mencetak sejarah sebagai film superhero pertama yang dinominasikan sebagai Film Terbaik Oscar 2019.

Berikut adalah beberapa kejutan dari pengumuman tersebut:

1. Bradley Cooper

Mungkin kekecewaan terbesar dari pengumuman Oscar tahun ini adalah saat Bradley Cooper tidak masuk nominasi Sutradara Terbaik untuk film karyanya, A Star is Born.

Sementara dalam Golden Globe, Cooper masuk kategori serupa, meskipun dia akhirnya kalah dari Alfonso Cuaron untuk film Roma.

Meski begitu, nama Cooper dan A Star is Born tetap ada dalam daftar nominasi Oscar 2019 sebagai Aktor Terbaik, Skenario Adaptasi Terbaik, dan Film Terbaik.

2. Marina de Tavira

Nama Marina de Tavira, bintang film Roma, sudah bergaung dalam sirkuit penghargaan sepanjang musim ini, namun baru diperhitungkan sekarang. Aktris teater dan film asal Meksiko itu dinominasikan untuk kategori Aktris Pendukung Terbaik.

3. Claire Foy dan Margot Robbie

Tokoh utama First Man, Claire Foy, dan bintang utama Mary Queen of Scots, Margot Robbie, tidak masuk dalam kategori Aktris Pendukung Terbaik dalam Oscar 2019.

Mereka sudah dinominasikan dalam ajang penghargaan lain tahun ini, namun rupanya dianggap belum potensial masuk ke nominasi Oscar.

4. Sam Rockwell dan Sam Elliott

Aktor Sam Rockwell dan Sam Elliott mengalami pengalaman penghargaan yang menarik. Sam Elliott sebelumnya tak dilirik oleh Golden Globes atas aktingnya dalam film A Star Is Born, sementara Rockwell juga mengalami hal yang sama dalam SAG untuk film Vice.

Namun, dalam penghargaan Oscar 2019, dua aktor itu mendapat salah satu nominasi yang paling diperhitungkan, yakni Aktor Pendukung Terbaik.

5. Timothée Chalamet

Timothée Chalamet yang diprediksi bakal menjaring nominasi Oscar tahun ini keduanya untuk film Beautiful Boy harus gigit jari.

Meski telah dinominasikan untuk Golden Globe dan SAG Award beberapa minggu lalu, Chalamet tetap saja tak mendapat lirikan Oscar 2019.

Namun, tidak perlu khawatir karena pemain berusia 23 tahun diperkirakan bakal memiliki karier panjang ke depannya.

6. Willem Dafoe

Sudah beberapa penghargaan perfilman digelar pada awal tahun ini, namun nama aktor Willem Dafoe tak diperhitungkan atas perannya sebagai pelukis Vincent Van Gogh dalam film At Eternity's Gate.

Karena itu, keterlibatannya dalam nominasi Aktor Terbaik Oscar 2019 adalah sebuah kejutan.

7. Emily Blunt

Aktris Emily Blunt gagal mencetak nominasi dalam perhelatan Academy Awards tahun ini meski ia membintangi dua film yang dijagokan.

Dia bermain dalam film horor populer berjudul A Quiet Place dan membintangi film Mary Poppins Returns, namun pada akhirnya diabaikan.

8. Crazy Rich Asians

Kepopuleran Crazy Rich Asians rupanya tak menjamin film adaptasi novel tersebut mendapatkan tempat di daftar nominasi Oscar 2019.

Para penggemar dan kritikus selama ini berspekulasi bahwa Crazy Rich Asians dapat masuk sebagai nomine Film Terbaik, namun film tersebut tak dilirik oleh Oscar tahun ini.

Komedi romantis yang dibintangi oleh Constance Wu dan Henry Golding itu sebelumnya memecahkan banyak rekor box office setelah dirilis pada Agustus 2018, bahkan mendapatkan nominasi Golden Globe dan nominasi SAG Awards.

9. Yalitza Aparicio

Kehadiran aktris pendatang baru, Yalitza Aparicio, dalam nominasi Aktris Pemeran Utama Terbaik Oscar 2019 untuk film Roma menjadi satu kejutan tersendiri.

Sebab aktris asal Meksiko itu mampu mengalahkan aktris kawakan Emily Blunt, Nicole Kidman (Destroyer), dan Saoirse Ronan (Mary Queen of Scots) untuk mendapatkan tempat di kategori kompetitif itu.

Dalam kategori Aktris Pemeran Utama Terbaik, Yalitza Aparicio bersaing dengan Glenn Close (The Wife), Olivia Colman (The Favourite), Lady Gaga (A Star Is Born), dan Melissa McCarthy (Can You Ever Forgive Me?).

10. Sutradara There’s Something About Mary

Sutradara film There’s Something About Mary, Peter Farrelly, diprediksi bakal mendapat tempat dalam perlombaan Oscar setelah film arahannya, Green Book, memenangi Festival Film Internasional Toronto.

Filmnya memang terdapat dalam nominasi Film Terbaik Oscar tahun ini, namun ia gagal mendapatkan tempat di kategori Sutradara Terbaik.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/23/073832410/10-kejutan-dari-nominasi-oscar-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke