Menurut Tantri, grup musik anak dari Semarang tersebut memberi harapan baru terhadap produktivitas dalam melahirkan lagu anak yang kini mulai jarang ditemui.
"Saya suka banget melihat ada potensi-potensi baru, bakat-bakat baru yang memang layak untuk dipromosikan," ucap Tantri ketika ditemui dalam acara peluncuran album perdana Estudiante, yang berjudul Jalan-jalan Saja, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/1/2019).
Tantri berharap perannya sebagai mentor band anak yang bergenre progressive rock itu bisa mendorong mereka untuk lebih matang dalam bermusik.
"Mungkin saya bisa jadi jembatan untuk mereka berkarya lebih bagus lagi," ujarnya.
"Aku sampai yang berpikir, 'Ah ini bener nih? Anak-anak umur segini bisa bikin musik yang padat, progressive rock gitu kan.' Akhirnya, saya lihat, eh ternyata keren ya," ceritanya.
Estudiante merupakan band anak yang memadukan musik progressive rock dengan lirik yang tetap menjaga nuansa anak-anak.
Beberapa lagu milik mereka adalah "Jalan-jalan Saja", "Song for Mom", dan "Lompat".
https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/24/213117310/tantri-kotak-bahagia-jadi-mentor-band-anak