Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selama Proses Cerai Shezy Idris Berkomunikasi dengan Suami Lewat Perantara

Kata Shezy, hal itu karena perilaku tak mengenakkan yang terjadi padanya selama proses cerai yang kini tengah mereka jalani.

"Sudah enggak (ada komunikasi). Kita sudah miscommunication. Sama sekali sudah semakin enggak bisa dipersatukan lagi. Delapan tahun sudah cukup bagi saya mengetahui wataknya seperti apa," ungkap Shezy saat ditemui usai jalani sidang cerai lanjutan di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Kembangan, Senin (28/1/2019).

Bahkan, Shezy mengatakan bahwa saat ini komunikasi antara ia dan suaminya dilakukan melalui pihak ketiga alias perantara sebagai penyambung pesan yang disampaikan.

"Komunikasi lewat WhatsApp, telepon masih ada, cuma lewat Tante saya, karena saya enggak mau berkomunikasi lagi dengan baik dengan dia, karena dia pun tidak melakukan yang baik kepada saya," ungkap Shezy.

Shezy mengungkapkan bahwa keengganan untuk berkomunikasi secara baik dengan suaminya, karena rasa kecewa setelah kedua anak mereka dilibatkan ke dalam persidangan.

"Anak gue dijadikan barang bukti, apa sih, enggak make sense banget. Ini kan urusan bapak sama ibunya, jangan bawa anak," pungkasnya.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/28/225237410/selama-proses-cerai-shezy-idris-berkomunikasi-dengan-suami-lewat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke