Pelantun "Sometimes" itu bakal tampil sebagai cameo dalam film bergenre komedi horor tersebut.
Kabar keterlibatan Spears diumumkan langsung oleh sutradara Patrick Brice saat mendiskusikan proyek film tersebut selama panel Los Angeles Times di Festival Film Sundance 2019.
"Salah satu karakter kami, Aidan yang diperankan Calum Worthy, terobsesi dengan Britney Spears, dan ada adegan ketika dia menjadi 'gila' berpikir bahwa dia mendengar Britney berbicara kepadanya dari dinding," kata Patrick menjelaskan.
Kabar tersebut itu mengejutkan banyak penggemar termasuk salah satu pemeran film tersebut, Jessica Williams.
"Itu luar biasa. Wow, itu luar biasa," ujar Williams sambil tampak terkejut.
Brice menambahkan bahwa Spears hanya akan tampil singkat dalam film arahannya.
"Melalui serangkaian koneksi, kami dapat memperoleh 10 menit waktunya (Britney Spears) untuk shooting, itu sangat mengagumkan," ucap Patrick Brice.
Corporate Animals, yang juga dibintangi oleh Demi Moore dan Ed Helms, belum memiliki tanggal rilis. Namun, akan tayang perdana di Sundance pada pekan ini.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/01/30/094914110/corporate-animals-kembalikan-britney-spears-ke-dunia-akting