Tsania mengatakan, ia tak merasa berkeberatan jika banyak orang menilai penampilan dirinya seperti bintang film Bollywood.
"Aku memang suka nonton film India, aku paling suka Shah Rukh Khan dan Kajol Devgan, makanya kalau dibilang mirip Kajol senang juga," ucap Tsania saat ditemui dalam sebuah acara di Mal Gandaria City, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (7/2/2019).
Bahkan, Tsania mengaku bahwa ia hampir tak pernah absen untuk menonton film-film Bollywood.
"Pokoknya fans berat deh, tiap ada film baru beli deh DVD-nya," ucap Tsania.
"Kalau di sini enggak ada DVD film terbaru, belinya di Malaysia, kebetulan di Malaysia ada, tahu tempatnya yang lengkap," sambungnya.
Tsania menambahkan, salah satu film Bollywood yang sangat ia gemari adalah Kabhi Kushi Kabhi Gham yang diproduksi pada tahun 2001.
"Kabhi Kushi Kabhi Gham, itu keren, semua bintang top India ada di situ, Shah Rukh Khan, Amitabh Bachchan, Jaya Bachchan, Kajol, Hrithik Roshan, dan Kareena Kapoor," pungkasnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/02/07/201215010/diam-diam-tsania-marwa-jadi-penggemar-film-india
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan