JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Teuku Zacky mengatakan bahwa dirinya adalah tipikal orangtua yang tidak suka mengekspos anak-anaknya kepada publik.
Hal itu dikatakan Zacky saat ditemui usai jumpa pers peluncuran trailer film Lukisan Ratu Kidul di XXI Metropole, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (20/2/2019).
"Saya bukan tipikal orang yang super expose. Saya memilih untuk tidak mengekspos anak saya. Pernah, sesekali aja cukup, sewajarnya," kata Zacky.
"Bukannya overekspose atau menjadikan anak untuk konsumsi publik. Saya bukan seperti itu," sambungnya.
Zacky bercerita, dia pernah mengalami penipuan yang melibatkan anaknya. Sejak itu Zacky memutuskan untuk tidak menunjukan secara langsung wajah kedua anaknya.
"Saya juga ada pengalaman yang sempat buat saya trauma. Yang waktu itu ditipu berkaitan dengan anak, dari situ saya sebenarnya sudah berkomitmen tidak lagi mem-posting apapun terkait anak anak," turur Zacky.
"Mau foto dan segala macem. Sempet muka anak anak juga ditutupin pake sticker. Karena lagi parno-parnonya," lanjutnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/02/21/212541510/teuku-zacky-ogah-ekspos-anak-anaknga-ke-publik