Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ario Bayu Jadi Dalang di Perempuan Tanah Jahanam

"Jadi saya berperan sebagai Ki Sapadi seorang dalang," ujar dalam jumpa pers syukuran film Perempuan Tanah Jahanam di Queens Head, Kemang Raya, Jakarta Selatan, Senin (25/2/2019).

Ario berujar, menjadi dalang adalah pengalaman pertamanya. Demi mendalami karakter film karya sutradara Joko Anwar tersebut, Ario melakukan observasi langsung ke dalang aslinya.

"Saya datangi. Sulit banget dan ternyata jadi dalang harus menggunakan jari yang lentik. Tangannya bisa ke mana-mana. Saya pun belum bisa dan masih pelan-pelan, saya baru mulai," ujar Ario.

Selama proses belajar, Ario mulai memahami makna sebagai dalang. Seorang dalan rupanya sangat filosofis.

"Itu salah satu medium untuk kita berkomunikasi atau berusaha merelakan diri kepada Yang Maha Kuasa, Tuhan. Jadi dalang itu di budaya kita nilai budayanya tinggi sekali," kata Ario.

Selain Joko, film tersebut juga dimainkan oleh Tara Basro, Marissa Anita, Christine Hakim, dan sederet bintang lainnya.

Film garapan kolektif hasil kerja sama Ivanhoe Pictures, Base Entertainment, Rapi Film, dan CJ Entertainment itu akan mulai proses shooting di Banyuwangi, Lumajang, Lumbang, dan Gunung Ijen mulai 28 Februari 2019.

Perempuan Tanah Jahanam berkisah tentang seorang perempuan bersama sahabat baiknya kembali dari kota ke desa untuk mencari tahu apakah mendapat warisan karena hidupnya susah.

Sesampai di desa, mereka tidak mengetahui bahwa mereka sudah lama diincar untuk dibunuh demi menghilangkan sebuah kutukan.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/02/26/114249610/ario-bayu-jadi-dalang-di-perempuan-tanah-jahanam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke