KOMPAS.com - Sutradara James Cameron terkenal karena banyak hal, salah satu di antaranya adalah koleksi properti yang digunakan dalam film-film yang dibuatnya, seperti Avatar dan Titanic.
Bahkan, ketika melihat mobil antik yang pernah menjadi properti shooting film Titanic, kita akan terkejut karena semua berada dalam kondisi yang sama pada hari ini, yakni bekas telapak tangan di kaca belakang seperti kali terakhir disaksikan pada adegan cinta di film yang dirilis 20 tahun yang lalu.
Sedikit mengingat adegan cinta yang ikonik itu, bekas telapak tangan tersebut ditinggalkan oleh Rose (Kate Winslet) yang bercinta dengan Jack (Leonardo DiCaprio).
Namun pada kenyataannya yang ada di jendela mobil itu bukanlah bekas telapak tangan wanita.
Cameron mengungkapkan dalam AMC's Visionaries: Dokumen Story of Science Fiction James Cameron pada tahun lalu bahwa itu adalah bekas telapak tangannya sendiri yang tertinggal di jendela mobil, lalu diawetkan dengan penggunaan semprotan untuk mencegahnya menghilang.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/02/26/193235410/sudah-20-tahun-berlalu-telapak-tangan-rose-masih-membekas-di-mobil