Pementasan itu digelar oleh Happy Salma melalui Titimangsa Foundation dan Balai Pustaka, pada pada 16-17 Maret 2019 mendatang di Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat.
Dalam pementasan ini Atiqah berperan sebagai perempuan malam, yang tinggal disebuah pemukiman kumuh.
Istri dari aktor Rio Dewanto tersebut mengaku punya kesulitan baru dalam perannya kali ini, yaitu saat ia harus beradegan jago goyang.
"Ada sih hal (kesulitan) baru kalau di sini aku harus jago goyang. Jadi latihan goyang," ujar Atiqah di Gedung Balai Pustaka, Matraman, Jakarta Timur, Jumat (8/3/2019).
Sementara sebagai founder Titimangsa Foundation, Happy Salma mengaku memilih Atiqah karena memiliki kecerdasan dalam mengeksplor aktingnya.
"Karena kan pas waktu memilih juga dengan sutradara 'ah kita pikir Atiqah ya, kayaknya dia punya kecerdasan tubuh juga," kata Happy di lokasi yang sama.
Menurutnya Atiqah mampu menjawab tantangan yang diberikan secara baik, tanpa harus menjelaskan secara detail mengenai peran yang akan dimainkan.
"Maksudnya merespon dan secara kalaupun kita mata melihat di panggung, kita bisa langsung tanpa menjelaskan lebih dalam lagi tuh peran dia seperti apa bisa dia jelaskan dari kecerdasan tubuh dan juga intonasi dan kecantikan dia bisa mewakili," pungkasnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2019/03/09/164812710/atiqah-hasiholan-belajar-bergoyang-demi-cinta-tak-pernah-sederhana