Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

17 Tahun Sesudah AADC?, Bebas Jadi Film Pertama Miles Films dengan Shooting di Jakarta

Film yang disutradarai oleh Riri Riza ini akan menjadi film pertama Miles Films yang mengambil lokasi shooting di Jakarta, dalam kurun waktu 17 tahun terakhir, setelah mereka membuat film Ada Apa dengan Cinta? (AADC?).

"Sejak tahun 2002 Miles Films jarang shooting di Jakarta, karena kami selalu mencari lokasi di luar Jakarta. Film Bebas, 95 persen akan shooting di Jakarta. Enggak perlu disebut daerah mana saja, pasti ada di seluruh pelosok Jakarta," ucap Riri dalam jumpa pers film Bebas di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (12/3/2019).

Dijadwalkan, shooting film tersebut akan dimulai pada akhir Maret 2019.

Riri Riza juga menerangkan bahwa film itu akan menyapa para penonton di bioskop mulai menjelang akhir 2019.

"Shooting 32 hari, mudah-mudahan sebelum puasa bisa selesai. Untuk tayang, belum bisa dibilang pastinya. Tapi, menjelang akhir tahun 2019 akan tayang," ujarnya.

Meski telah mengenalkan para pemain dalam film Bebas, Riri Riza masih enggan  membeberkan karakter-karakter yang akan dimainkan oleh para pemeran.

"Untuk karakter, memerankan siapa, menjadi siapa, akan kami perkenalkan setelah selesai shooting," tuturnya.

Sejumlah artis peran Indonesia akan terlibat dalam film Bebas. Mereka, antara lain, Marsha Timothy, Baim Wong, Indy Barends, Widi Mulia, Brandon Salim, Amanda Rawles, Sheryl Sheinafia, Maizura, Syifa Hadju, dan Baskara Mahendra.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/03/12/195324910/17-tahun-sesudah-aadc-bebas-jadi-film-pertama-miles-films-dengan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke