Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prambanan Jazz Festival 2019 Akan Suguhkan Berbagai Kejutan

CEO Rajawali Indonesia, Anas Syahrul Alimi, mengatakan bahwa edisi kelima ini akan menyuguhkan berbagai kejutan.

Kejutan tersebut salah satunya adalah adanya Panggung Milenial yang secara khusus menampilkan musisi-musisi jazz generasi milenial.

"Ini adalah momen yang sangat istimewa bagi para generasi millenial. Selain bisa menikmati keindahan Candi Prambanan, mereka bisa hang out di area festival sambil menikmati musik dari para musisi yang mewakili generasinya," ujar Anas dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (16/3/2019).

Anas ingin para generasi milenial yang hadir bisa mendapatkan sebuah kesan dalam pergelaran kali ini.

Selain Panggung Milenial, dua panggung pada empat edisi sebelumnya tetap dipertahankan. Kedua panggung tersebut adalah Roro Jonggrang Stage untuk special show dan Hanoman Stage untuk festival show.

Beberapa nama besar artis internasional juga turut memeriahkan festival musik yang sarat akan kebudayaan Indonesia itu. Mereka adalah Calum Scott, Yanni, Brian McKnight, Arturo Sandoval, dan Anggun.

Sedangkan nama-nama musisi Tanah Air yang akan meramaikan adalah Tashoora, GAC, Ardhito Pramono, Abby Galabby, Danilla Riyadi, Sisitipsi, PJF Project, Calvin Jeremy, Yura Yunita, Jogja Hip Hop Foundation Jazz Version, Maliq D’Essentials, Rida Sita Dewi, Saxx In The City, Pusakata, Yovie & His Friends (Mario Ginanjar, Dudy Oris, Arsy Widianto, Brisia Jodie, 5 Romeo), Andien, Glenn Fredly, Tulus, Bali Lounge (Tompi, Lewis Pragasam, Rick Smith, Hari Toledo & Yongki), dan Ari Lasso.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/03/16/192201510/prambanan-jazz-festival-2019-akan-suguhkan-berbagai-kejutan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke