Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Unik Rian D'MASIV Ciptakan Lagu Doa

Hal itu ia ungkap saat ditemui usai shooting klip video singel teranyar mereka tersebut di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (30/3/2019).

"Selalu ada pengalaman spiritual yang dirasakan sebelumnya saat bikin lagu religi, kan ada bikin lagu depan kakbah, terus ada juga yang karena iktikaf sepuluh hari, bikin lagu," kata Rian.

"Kali ini aku lebih ke napak tilas. Jadi ada beberapa tempat yang dulu aku pernah berjuang, aku datengin, di Blok M, jadi kayak aku liatin hiruk pikuk orang bolak-balik ya," sambungnya.

Agar bisa dengan tenang berada di keramaian tanpa dikenali sebagai musisi, Rian melakukan penyamaran kecil-kecilan. Dari hasil pengamatannya itu, Rian pun langsung ilham untuk membuat "Doa".

"Walaupun harus nyamar dikit, pakai topi dan sebagainya, duduk di pinggir jalan liatin orang, ada yang jualan, ada yang jalan kaki, ada yang berantem di pinggir jalan, ada yang ini itu," tutur Rian.

"Jadi kayak suasana yang ada di pinggir jalan aku liatin, akhirnya datanglah lirik lagu itu dan saat itu juga dapat notasinya," sambungnya.

Menurut Rian, begitulah memang seorang seniman ketika menciptakan sebuah karya. Inspirasinya datang dari mana saja dan kapan saja.

"Itulah kalau seniman gitu, cari mood-nya kita bisa di mana aja, akhirnya kita diarahkan untuk mencari mood, napak tilas dulu untuk dapetin lagu 'Doa' ini," ujar Rian.

"Doa" merupakan signel religi terbaru D'MASIV yang mereka bawakan bersama penyanyi muda Syakira.

https://entertainment.kompas.com/read/2019/03/30/133600610/cara-unik-rian-d-masiv-ciptakan-lagu-doa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke